Doa dan Amalan

Doa Yang Menyeluruh Dan Mencakup

? Dari Aisyah radhiyallaahu ‘anha berkata :

دخل عَلَيَّ النبي ﷺ وأنا أصلي ، وله حاجة ، فأبطأت عليه ، قال :

Rasulullah shalallahu alaihi wasallam masuk menemuiku dalam keadaan aku sedang shalat. Saat itu beliau sedang memiliki hajat. Maka aku tidak segera menemui beliau, maka kemudian beliau memanggilku :

ياعائشة . عليك بجُمَلِ الدعاء وجوامِعِه .فلما انصرفت قلت

“Wahai Aisyah. Hendaknya ketika kamu berdoa menggunakan doa yang global dan mencakup.”

يا رسول الله وما جمل الدعاء وجوامعه ؟

Maka seusai shalat aku bertanya : Apa itu doa yang menyeluruh dan mencakup? Beliau shalallahu alaihi wasallam bersabda :

اللهم إني أسألك من الخير كله ، عاجله وآجله ، ما علمت منه وما لم أعلم وأعوذ بك من الشر كله ، عاجله وآجله ، ما علمت منه وما لم أعلم وأسألك الجنة وما قرّب إليها من قول أو عمل ، وأعوذ بك من النار وما قرب إليها من قول أو عمل ، وأسألك مما سألك به عبدك ونبيك محمد ﷺ ، وأعوذ بك مما تعوذ منه عبدك ونبيك محمد ﷺ ، وما قضيتَ لي من قضاء فاجعل عاقبته رشدا

“Ya Allah aku memohon kepadaMu seluruh kebaikan baik di dunia maupun di akhirat, apa yang aku tahu maupun yang tidak tahu, dan aku berlindung kepadaMu dari seluruh kejelekan baik yang ada di dunia maupun di akhirat, yang kuketahui maupun yang tidak, dan aku memohon kepadaMu surga dan segala amalan yang mendekatkan kepada nya dari ucapan maupun perbuatan.

Dan aku berlindung kepadaMu​ dari neraka dan segala hal yang mendekatkan kepada nya dari ucapan maupun perbuatan, dan aku memohon kepadaMu semua permohonan yang diminta oleh hamba dan Nabi-Mu Muhammad shallahu alaihi wasallam.

Dan aku berlindung kepadaMu dari semua permohonan perlindungan yang diminta oleh hamba dan NabiMu Muhammad shalallahu alaihi wasallam, dan jadikanlah setiap akibat dari ketentuan yang Engkau putuskan untukku berakhir dengan petunjuk.”

___________________________

  • HR. Bukhari di dalam kitab al-Adabul Mufrad nomor 639. shahihkan oleh al-Albani

Follow Akun Kami

Berdasarkan Al-Qur’an, As-Sunnah, dengan pemahaman generasi terbaik para Shahabat ridwanullah ‘alaihim jami’an, Ijma.

Shahihfiqih.com © Copyright 2024 | All Rights Reserved
Powered by Fahd Network