Home / Artikel / YANG TERJADI SUDAH DITULIS BAGIMU

YANG TERJADI SUDAH DITULIS BAGIMU

Buku Shahihfiqih - Buku Fahd Project

? Saudaraku… Kita temui sebagian kita amat sangat bersedih dengan suatu hal (permasalahan) yang sedang dihadapi.. Merasa sempit atas himpitan masalah yang terjadi.. Merasa tak kunjung ada solusi.. Atau bahkan mudah marah ataupun tersinggung atas perkataan dan ucapan yang sampai kepada diri.. Seolah-olah kiamat sedang menghampiri.. Hingga dia lupa akan nikmat-nikmat yang jauh lebih banyak dan lebih sering ia dapatkan setiap saat.. setiap hari.. Seakan hujan setahun tak teranggap syukur karena kemarau sehari..

? Begitu pula kita temui sebagian kita tatkala amat senang dengan suatu hal.. Merasa lapang atas suatu hal.. Maka yang demikian akan cenderung terlalu sangat bergembira atasnya.. Seakan dengan mudahnya lupa akan hakekat yang dia dapat.. Seolah segala sesuatu berjalan berdasarkan usahanya dan kemampuannya.. Itu yang dikhawatirkan akan lebih mudah membuat lalai, menyombongkan dan membangga-banggakan diri serta menjauhkan dari rasa bersyukur padaNya.. Dan cenderung meremehkan nikmat yang Allah beri..

? Saudaraku… Ingatlah, sedih maupun senang hal itu telah Allah tuliskan bagimu.. Tinggal bagaimana kita selalu memperbaiki diri atas “teguran-teguran” yang diberi.. Jangan malah membuat kita justru “lepas kendali” berlebih dan semakin lalai (lupa) akan koreksi diri dalam mensikapi hikmah yang diberi pada tiap kondisi..

لِكَيْلَا تَأْسَوْا عَلَى مَا فَاتَكُمْ وَلَا تَفْرَحُوا بِمَا آَتَاكُمْ وَاللَّهُ لَا يُحِبُّ كُلَّ مُخْتَالٍ فَخُورٍ

“(Kami jelaskan yang demikian itu) supaya kamu jangan berduka cita terhadap apa yang luput dari kamu, dan supaya kamu jangan terlalu gembira terhadap apa yang diberikanNya kepadamu.” (Qs. Al Hadid 23)

Nasihat untuk saya sendiri khususnya, dan semoga bermanfaat bagi yang berkenan membaca.. Semoga Allah mudahkan kebaikan bagi kita..

____________________________

  • Penyusun | Abdullah bin Suyitno (عبدالله بن صيتن) 
  • Disusun 21 Ramadhan 1437 H / 26 Juni 2016

About Tim Shahihfiqih

Seorang tholabul ilmi di bumi Allah. | Kepala Bidang Pendidikan Bimbingan Islam (Agustus 2015 - Maret 2016 Berlanjut Januari 2017- Januari 2018) | Kepala Bidang Dakwah Offline Bimbingan Islam (Agustus 2015 - Maret 2016 Berlanjut Januari 2017- Januari 2018) | Kepala Divisi BiASTV (2017- Juli 2019) | Manajer Program CS Peduli (September 2018- Juli 2019) | Media Dewan Fatwa Perhimpunan Al Irsyad (Februari 2018 - Januari 2019) | Ketua HSI Media (Agustus 2019 - Februari 2021)

Check Also

Perhatikan Aib Dirimu!

Abu Hatim Muhammad Ibnu Hibban al-Bustiy rahimahullah berkata, والعاقل لا يخفى عليه عيب نفسه، لأن …

Keutamaan Memuji Allah Ketika Sakit

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda : ‎إذا مرِض العبدُ بعث اللهُ إليه ملكين فقال: انظرا …

Kirim Pertanyaan ke Shahihfiqih.com - Bertanya ke ulama - Kirim pertanyaan ke Ulama